Shopee Tidak Bisa Memilih Jasa Pengiriman

Tips Mengatasi Shopee Tidak Bisa Memilih Jasa Pengiriman 

Diposting pada

Shopee tidak bisa memilih jasa pengiriman terjadi pada saat opsi ekspedisi bermasalah sehingga pengguna tidak dapat melanjutkan checkout. Ya, salah satu faktor yang turut membuat Shopee menjadi salah satu platform e-commerce terpopuler di Tanah Air adalah karena opsi pengiriman yang lengkap. Namun saat Anda tidak dapat mengaksesnya, apa yang bisa Anda lakukan? 

Mengapa Shopee Tidak Bisa Memilih Jasa Pengiriman? 

Ya, saat ini Shopee masih menjadi salah satu e-commerce terbesar di Indonesia yang menawarkan berbagai macam produk dan layanan. Salah satunya adalah berbagai pilihan jasa pengiriman demi memudahkan pembeli dan penjual dalam bertransaksi. Dengan banyaknya pilihan jasa pengiriman, penjual maupun pembeli bisa memilih layanan ekspedisi yang paling sesuai dengan kebutuhan dan anggaran. 

Shopee Tidak Bisa Memilih Jasa Pengiriman

Untuk memilih salah satu jasa pengiriman di Shopee pun terbilang mudah, seperti dalam langkah-langkah berikut: 

  1. Setelah mendapatkan barang yang ingin Anda beli, klik Beli Sekarang atau Tambah ke Keranjang di halaman detail produk 
  2. Selanjutnya, Anda akan beralih ke halaman checkout 
  3. Pada halaman tersebut, Anda bisa memilih alamat pengiriman sesuai lokasi Anda atau alamat yang ingin Anda kirimi barang tersebut 
  4. Perhatikan pada bagian bawah alamat pengiriman tersebut, Anda dapat melihat beberapa pilihan jasa pengiriman, seperti JNE, J&T, SiCepat, Ninja Xpress, Anteraja dan sebagainya 
  5. Nah, pada detail tersebut, Anda bisa mengetahui berapa biaya dan estimasi waktu pengiriman pada masing-masing opsi jasa ekspedisi 
  6. Anda juga bisa membandingkan harga, kecepatan dan kualitas layanan dari berbagai jasa pengiriman dengan cara klik Lihat Detail  
  7. Setelah mengetahui detailnya, Anda pun bisa memilih jasa pengiriman yang paling sesuai dengan kebutuhan dan preferensi  
  8. Selanjutnya, Anda bisa melakukan pembayaran sesuai keinginan Anda  
  9. Apabila pembayaran berhasil, maka Anda akan menerima nomor resi jasa pengiriman pilihan Anda tadi 
  10. Nomor resi ini dapat Anda gunakan untuk melacak status pengiriman di aplikasi  Shopee atau di website resmi jasa ekspedisi  
Baca Juga:  Biaya Admin Shopee yang Harus Penjual dan Pembeli Ketahui 

Tips Mengatasi Tidak Bisa Pilih Jasa Pengiriman 

Sayangnya, sebagian pengguna mengalami masalah pada langkah ke-4 yaitu tidak bisa memilih jasa ekspedisi. Atau bisa juga jasa pengiriman tertentu tidak tersedia sehingga pengguna tidak dapat memilih ekspedisi yang diinginkan. Mencoba mengatasinya, berikut ini beberapa langkah yang dapat Anda lakukan: 

Cek lagi detail alamat pengiriman 

Penyebab yang paling umum kendala ini adalah pengguna yang salah atau kurang lengkap saat memasukkan detail alamat pengiriman. Untuk itu, silakan periksa kembali apakah alamat pengiriman yang Anda masukkan di halaman checkout Shopee sudah lengkap dan benar, termasuk detail kode pos, kota dan provinsi. 

Cek juga berat dan dimensi produk 

Beberapa layanan ekspedisi mungkin menerapkan batasan maksimal untuk paket yang bisa mereka kirimkan di Shopee. Terlebih saat pengguna menggunakan voucher diskon ongkos kirim tertentu. Maka dari itu, silakan periksa kembali berat dan dimensi produk yang Anda beli kemudian bandingkan dengan detail penyedia layanan pengiriman. 

Baca Juga:  Tahapan On Delivery di Shopee dan Cara Cek Status Pengiriman 

Cek apakah ada gangguan sistem 

Ada kalanya Shopee atau jasa pengiriman melakukan pemeliharaan sistem, atau bahkan mengalami gangguan sehingga menyebabkan gangguan pada layanan. Biasanya, pihak Shopee akan mengirim pemberitahuan kepada pengguna saat sistem sedang bermasalah. Untuk memastikannya, Anda bisa bertanya pada layanan pelanggan Shopee atau jasa pengiriman. 

Cek cache dan data aplikasi Shopee 

Apabila Anda menggunakan aplikasi Shopee secara intens, atau menjalankannya pada perangkat yang memiliki spesifikasi pas-pasan, ada baiknya rutin memeriksa cache dan data. Ya penggunaan penyimpanan Shopee di memori bisa jadi sangat besar karena fitur Shopee yang juga makin lengkap. Silakan bersihkan cache aplikasi jika terlihat banyak (hingga satuan GB) untuk memperbarui cache dan data. 

Pertimbangkan metode pembayaran 

Beberapa metode pembayaran mungkin memiliki keterbatasan atau syarat tertentu sehingga pengguna tidak dapat menggunakan jasa pengiriman tertentu. Apabila benar demikian, pertimbangkan untuk menggunakan metode pembayaran lain, seperti transfer bank, e-wallet atau kartu kredit. Setelah itu, cek kembali apakah opsi pengiriman yang Anda inginkan sudah tersedia atau tidak. 

Akhir Kata 

Kendala Shopee tidak bisa memilih jasa pengiriman jarang terjadi mengingat pengembang selalu memperbarui aplikasi dan meningkatkan kinerjanya. Namun bukan tidak mungkin Anda mengalami situasi seperti ini di masa mendatang. Dengan mengetahui tips di atas, Anda pun tidak perlu panik dan tetap tenang untuk mencoba mengatasinya. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *